entuk rasa syukur masyarakat Betawi yang religius salah satunya melalui tasyarukan, insyaallah kemenangan warga Jakarta pilkada ini akan dimulai dengan kegiatan Tasyakuran "Jakarta Menyala".
Sumber :
  • Istimewa

Tasyakuran Jakarta Menyala dan Pra Kongres 1 Pemuda Kaum Betawi

Kamis, 28 November 2024 - 17:09 WIB

tvOnenews.com - Bentuk rasa syukur masyarakat Betawi yang religius salah satunya melalui tasyarukan, insyaallah kemenangan warga Jakarta pilkada ini akan dimulai dengan kegiatan Tasyakuran "Jakarta Menyala" elemen-elemen Pemuda Kaum Betawi yang sedari awal ikut ambil bagian.

Ini sejarah untuk masyarakat Betawi terlebih pada konteks talenta muda betawi yang ternyata mampu beraktualisasi diri dan berkontribusi di tengah elit betawi yang itu-itu saja dan cenderung stagnan

Oase baru sedang dirintis dan dimulai oleh Pemuda Kaum Betawi menjadi strategic partner,baik di internal maupun di luar Betawi, untuk memastikan keberlanjutan budaya dan kesejahteraan Masyarakat Betawi melalui talenta mudanya

Pararel dengan itu, Pemuda Kaum Betawi bersiap diri untuk Kongres ke-1 yg insyaallah akan dihelat di Desember 2024. Manifesto gerak organisasi akan dibuat dengan sebaik-baiknya,pelibatan talenta muda betawi lintas profesi dan kompetensi menjadi prioritas, kolaborasi dengan semua pihak diutamakan termasuk pemerintah jakarta terpilih. 

Hal ini dimulai dengan menjadikan Pemuda Kaum Betawi sebagai organisasi kemasyaratan,kepemudaan dan kebudayaan. Agenda ini akan dibahas pada pra kongres ke-1.(chm)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:54
01:55
03:52
03:10
04:13
03:23
Viral