- ANTARA
Rekap Pilkada Kabupaten Yahukimo Tuntas, Pemenang Janjikan Layani Rakyat
"Apresiasi kami pada seluruh tim dan masyarakat pendukung. Terutama bagi Tuhan yang Maha Kuasa. Kami sangat percaya jika Tuhan yang sudah menentukan pemimpin itu. Terimakasih kepada seluruh masyarakat Yahukimo," tutur Esau.
Essau Miram dalam kesempatan itu, selaku ketua tim pemenangan pasangan Befa Jigibalom-Natan Pahabol sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Pegunungan juga mengapresiasi dukungan masyarakat Yahukimo pada pasangan tersebut sehingga bisa unggul dalam perhitungan suara Pilgub disana.
"Kita jaga bersyukur pasangan calon gubernur Befa Jigibalom-Natan Pahabol memperoleh suara terbanyak di Yahukimo dengan perolehan suara 169 ribu atau 51 persen. Terimakasih banyak atas dukungan semua pihak," tuturnya.
Esau Berharap, Provinsi Papua Pegunungan juga dipimpin Pasangan muda, visioner dan energik serta punya hati melayani seperti pasangan Befa Jigibalom-Natan Pahabol yang memang dalam penghitungan suara sementara unggul dalam kontestasi pemilihan Gubernur.
"Pemimpin di Papua Pegunungan haruslah yang muda, energik dan visioner. Sebab melayani masyarakat disini (Papua Pegunungan-red) harus mereka yang benar-benar punya visi misi pembangunan yang jelas dan sudah terbukti. Tentunya muda dan energik," ujarnya.(ito)