- Antara
Wagub DKI Riza Patria Kunjungi Rumah Anak MTsN 19 yang Meninggal Akibat Tembok Sekolah Roboh, Ingatkan Potensi Bencana Saat Hujan
Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengimbau para orang tua menyampaikan terus pesan kewaspadaan kepada anaknya saat musim penghujan karena potensi terjadi bencana.
Riza menyampaikan hal itu saat mengunjungi rumah duka dari salah satu korban tragedi robohnya tembok sekolah Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 19 Jakarta Dicka Safa Ghifari di rumah duka kawasan Depok, Jawa Barat, Kamis (06/10/2022).
"Kita harus menjaga anak-anak kita. Anak-anak kita juga harus lebih berhati-hati jangan main hujan dan sebagainya mudah-mudahan ini dapat diambil hikmah dan kita mendoakan para keluarga yang ditinggalkan bisa sabar dan tawakal," kata Riza.
Riza juga mengungkapkan rasa duka cita mendalam kepada keluarga tiga korban yang meninggal dunia akibat tembok pembatas ambruk tersebut.
Riza menyatakan almarhum Dicka Safa Ghifari merupakan anak sangat baik, rajin beribadah shalat lima waktu, bahkan setiap subuh menunaikan shalat berjamaah di masjid dan mushola.
"Insya Allah saya haqul yakin anak ini akan husnul khotimah," tutur Riza
Riza menuturkan kejadian yang menyebabkan tiga orang meninggal dunia hendak menjadi pembelajaran bagi seluruh pihak.