- Idris Tajannang
Tiga Pekerja Bendungan Asal Luar Sulawesi Terseret Arus, Cek KTP Korban, Mungkin Anda Kenal
"Slamet Mulyono, Eko prastiyo, Sukirman dan satu orang lainnya masuk kedalam terowongan untuk melakukan pengelasan," kata Awal, Selasa malam (14/3/23).
Saat itu, kondisinya hujan turun dan para pekerja tetap masuk, Namun saat berada di dalam terowongan tiba tiba salah satu pekerja berteriak memberikan informasi jika air sungai meluap.
"Satu pekerja meneriaki ketiganya agar berusaha menyelamatkan diri karena air sungai meluap. Namun naas dari ke 4 pekerja yang ada di dalam terowongan, hanya satu orang yang berhasil menyelamatkan diri dan selamat, sementara 3 lainnya terbawa arus sungai," ungkapnya.
Salah satu rekannya yang selamat itulah yang menyampaikan jika 3 rekannya terbawa arus sungai.
Hingga kini ketig korban yang terbawa arus sungai belum ditemukan.
"Tiga pekerja masih dalam pencarian, tadi pas pulang kerumah, tim Basarnas sudah tiba di lokasi, namun belum melakukan pencarian, rencananya akan dilakukan pencarian besok pagi," tutupnya.