Warga keturunan Arab di Palu rayakan Lebaran Iwwadh, ternyata begini tradisinya.
Sumber :
  • Antara-Ikraam

Warga Keturunan Arab di Palu Rayakan Lebaran Iwwadh, Ternyata Begini Tradisinya

Minggu, 23 April 2023 - 14:46 WIB

Palu, tvOnenews.com - Ratusan warga keturunan Arab di Kota Palu, Sulawesi Tengah merayakan Lebaran Arab atau Lebaran Iwwadh pada hari kedua Idulfitri, Minggu (23/4/2023).

Farid Djavar Nasar, salah satu warga keturunan Arab di Palu, mengatakan Lebaran Iwwadh merupakan tradisi puluhan tahun yang telah dilakukan oleh orang tua atau pendahulu warga Arab di kota tersebut.

"Tradisi Iwwadh ini telah dilaksanakan jauh sebelumnya. Kami hanya melanjutkan tradisi," ujar Farid.

Farid menyebut Lebaran Iwwadh dibawa oleh Habib Sayid Idrus Bin Salim Aljufri yang merupakan salah satu tokoh penyebar agama Islam di Kota Palu yang hingga kini masih dipertahankan oleh warga Muslim keturunan Arab di kota itu.

Perayaan ini dinamakan Lebaran Iwwadh karena Iwwadh berarti kembali menjadi fitrah dan menjadi momen untuk saling bermaafan.

"Tradisi ini tidak memberatkan tuan rumah apapun mereka sajikan. Intinya silaturahmi," katanya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral