Relawan Rejo Pro Gibran Milineal Z Sulawesi Barat sasar kaum milineal.
Sumber :
  • Gusni Kardi

Sasar Kaum Milineal, Relawan Rejo Pro Gibran Sulbar Siap Menangkan Prabowo-Gibran Satu Putaran

Kamis, 23 November 2023 - 11:39 WIB

Mamuju, tvOnenews.com -  Relawan Jokowi Pro Gibran (Rejo Pro Gibran) Milineal Z Sulawesi Barat (Sulbar), siap memenangkan pasangan Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka hanya dalam satu putaran.

"Kami Rejo Pro Gibran Sulbar sudah siap memenangkan disatu putaran untuk Prabowo - Gibran," kata Ketua Rejo Pro Gibran Milineal Z Sulbar, Resha Fahlepi Pababari, Rabu (22/11/2023).

Menurut Caleg DPRD Mamuju dari Partai Gelora, meskipun Rejo Pro Gibran Sulbar baru terbentuk, tapi kini telah memassifkan gerakan politik di semua kabupaten di Sulbar untuk kemenangan Prabowo Subianto-Gibran..

"Kami meyakini Prabowo Subianto dan Gibran akan menang di satu putaran. Saat ini Rejo Pro Gibran di setiap kabupaten mulai bergerak untuk calon presiden kami," katanya.

Resha Fahlepi menyebutkan, dalam memenangkan Capres dan Cawapres yang diusung Rejo Pro Gibran Milineal Z, mereka akan menyesar kaum muda milineal atau yang disebut sebagai pemilih pemula.

Para kaum muda milineal dinilai sangat penting untuk dilibatkan dalam meraih suara kemenangan Prabowo Subianto-Gibran.

"Anak-anak muda kita galang dan akan diajak semua bergabung ke relawan Rejo Pro Gibran," ujar dia.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
04:20
Viral