- andri rezky
Polda Sulsel Belum Keluarkan Izin Kegiatan Ganjar dan Gibran di Makassar
Makassar, tvOnenews.com - Pihak Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Selatan (Sulsel) dikabarkan belum mengeluarkan dua izin kegiatan Calon Presiden (Capres) kandidat nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) kandidat nomor 2, Gibran Rakabuming Raka di Makassar.
Pasalnya, soal kegiatan Jalan Santai Gibran yang digelar, Sabtu (25/11/2023) dan Jalan Sehat Ganjar, Minggu (26/11) kini masih diproses pihak Polrestabes Makassar.
Kata Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Mokhamad Ngajib, pihaknya sudah terima surat dari pihak penyelenggara jalan santai dan sehat, hanya saja izinnya dari Polda.
"Kemarin diajukan, sekarang kita proses. Nanti dari Polrestabes rekomendasi sudah ada, dan Polda yang nanti (keluarkan) izin," ungkap Kombes Ngajib saat dikonfirmasi, Rabu (22/11/2023).
Kombes Ngajib menuturkan, terkait izin kegiatan tersebut aturannya Polrestabes hanya membuat rekomendasi saja, tetapi sebelum dikeluarkan rekomendasi, digelar pertemuan dengan pihak penyelenggara.
Termasuk lanjut Ngajib, soal keterlibatan dan jumlah personil yang nanti dikerahkan saat dimulainya kegiatan Jalan Sehat itu.
"Aturannya begitu, seperti ada Capres yang hadir nanti tingkat provinsi Polda keluarkan izin. (personil) kita susun dulu, kan ini ada proses, seperti mereka (penyelenggara) ini konsepnya seperti apa," terang Ngajib.