Tim Inavis Polda Sulawesi Selatan melakukan olah tempat kejadian perkara dugaan penembakan mobil ketua DPC PDIP Parepare, Minggu (14/1/2024).
Sumber :
  • rusli djafar

Fakta Mencengangkan Dugaan Penembakan Mobil Ketua PDIP Parepare

Minggu, 14 Januari 2024 - 22:45 WIB

Parepare, tvOnenews.com - Kasus dugaan penembakan terhadap mobil mini bus milik ketua DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) kota Parepare yang santer dikabarkan ditembak di halaman Rumah Sakit Regional Hasri Ainun Habibie, kota Parepare menemukan titik terang. Yang mencengangkan polisi memastikan kerusakan di kaca bagian kiri mobil mini bus ketua DPC PDIP Parepare bukan akibat tembakan ataupun dirusak dari luar mobil namun kerusakan yang ditimbulkan karena ada yang merusaknya dari dalam mobil tersebut.

"Berita yang beredar adanya penembakan mobil ketua PDIP kota Parepare itu tidak benar.Kami sudah mengecek langsung mobil korban disaksikan pemilik mobil dan kondisi mobil kaca depan tidak mengalami tembus dimana tidak ada indikasi penembakan,"beber Kasat Reskrim Polres Parepare, IPTU Setiawan Sunarto yang ditemui di Mapolres Parepare Minggu (14/01/2024) malam.

Menurut Kasat Reskrim, tim Inavis sudah melakukan pengecekan namun mereka tidak menemukan ada lubang bekas tembakan, maupun proyektil di dalam maupun di sekitar Tempat Kejadian Perkara (TKP).

"Retakan pada kaca terdapat dari dalam (mobil). Tadi kami bersama tim Inafis telah mengecek tidak ada bolong dari depan (luar mobil) tapi ada retakan pada bagian dalam dan tidak ada proyektil dan bulatan kerusakan pada kaca mobil itu dari dalam (mobil)," urai Kasat Reskrim Polres Parepare.

Sementara itu, pemilik mobil yang merupakan ketua DPC PDIP Parepare juga tidak memberikan keterangan terkait dugaan yang melakukan pengrusakan terhadap mobil miliknya.

"Setelah Pak Waka Polres dan Kasat Reskrim dan Kasat Intel ke sini kita sama-sama menyaksikan ini bukan penembakan, ini perlu kami jelaskan kembali ke masyarakat untuk meluruskan berita-berita sebelumnya," ujar Mustafa Andi Mappangara,ketua DPC PDIP kota Parepare yang ditemui usai polisi melakukan pemeriksaan terhadap kerusakan di mobil miliknya.

Sebelumnya santer diberitakan mobil mini bus ketua DPC PDIP kota Parepare Mustafa Andi Mappangara diduga ditembak di parkiran rumah sakit Hasri Ainun Habibie kota Parepare.Mustafa bahkan pada Minggu sore melaporkan kejadian ini di Mapolres Parepare.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral