Bantuan untuk korban kecelakaan di Gowa yang jatuh kedalam jurang.
Sumber :
  • idris tajannang

Korban Mobil Pick Up Yang Terjun ke Jurang Saat Hendak Urus Beasiswa Anak Akhirnya Mendapatkan Bantuan

Sabtu, 24 Februari 2024 - 11:41 WIB

Gowa, tvOnenews.com - Korban mobil pick up yang terjun ke jurang sedalam 30 meter di Desa Tabbingjai, Kecamatan Tombolopao, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan pada Selasa (20/2/2024) lalu, akhirnya mendapat perhatian.

"Tadi kami serahkan bantuan dari Ass Comunity dan Andalan Sulsel Peduli,  berupa uang tunai kepada dua korban yang masih di rawat di RS Pelamoni."Kata Andi Aryani, yang mewakili Ass Comunity dan Andalan Sulsel Peduli menyerah bantuan. Jum'at (23/2/24)

Selain bantuan uang tunai, Ass Comunity dan Andalan Sulsel Peduli juga memfasilitasi keluarga korban untuk menginap dirumah singgah.

"Kami juga siapkan rumah singgah untuk keluarga korban yang mau menginap, jadi tidak perlu mengeluarkan biaya untuk menyewa rumah selama menjaga korban secara bergantian di rumah sakit," jelasnya.

"Kami juga siapkan mobil ambulance untuk mengantar jemput keluarga korban ke rumah sakit, Ambulance itu stand by di rumah singgah," sambungnya.

Andi Aryani menyampaikan kepada pihak keluarga korban agar tidak cemas dan khawatir selama di Makassar, lantaran Ass Comunity dan Andalan Sulsel Peduli akan memberikan perhatian kepada korban selama berobat di Makassar.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:44
01:05
06:55
07:24
28:50
03:48
Viral