Mobil ambulans mengangkut jenazah tenaga kerja korban pembunuhan di Morowali, Sulawesi Tengah.
Sumber :
  • Haswadi

Kisah Tragis Gadis Asal Palopo, Pergi untuk Kerja, Pulang jadi Jenazah

Minggu, 17 November 2024 - 16:30 WIB

Luwu Timur, tvOnenews.comTragis nasib yang dialami Jessica Sollu (23). Niatnya untuk kerja mencari nafkah di Morowali, Sulawesi Tengah, berakhir pilu.

Perempuan muda ini ditemukan dalam kondisi tak bernyawa di Desa Kasintuwu, Mangkutana, Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan, Rabu (13/11/2024).

Pelaku lalu membuang jenazahnya ke dalam jurang di Jalan Trans Sulawesi. Saat itu pekerja jalan secara tidak sengaja melihat jenazah Jessica tergeletak dalam kondisi tengkurap.

Polisi yang tiba di lokasi, langsung mengamankan Tempat Kejadian Perkara dan meminta bantuan warga untuk mengevakuasi jenazah korban menuju rumah sakit.

Kepala Kepolisian Sektor Mangkutana, AKP Simon Siltu mengatakan di tubuh korban terdapat sejumlah luka benda tumpul. Dugaan sementara, Jessica adalah korban pembunuhan.

"Dugaan sementara ini korban pembunuhan, tapi penyebab pastinya nanti setelah dilakukan otopsi dan identifikasi dari dokter forensik," kata AKP Simon Siltu, Rabu (13/11/2024) lalu.

Sementara ini, Polisi kata Simon sudah memeriksa beberapa orang saksi dan keterangan keluarga korban di Palopo.

Simon menjelaskan, korban merupakan karyawan PT IMIP. Sebelum kejadian, korban menumpang mobil angkutan umum dari Palopo. Dalam perjalanan, korban berganti mobil di Luwu Timur.

"Dari keterangan sejumlah saksi dan keluarga korban, pelaku dapat kita identifikasi dan ciri-cirinya sudah kita kantongi. Saat ini dalam pengejaran," ucapnya.

Adapun Kasat Reskrim Polres Luwu Timur, IPTU Achmad Alfian mengatakan proses otopsi jenazah korban sudah selesai dilakukan. Selanjutnya jenazah dibawa ke Kota Palopo dan akan disemayamkan di Kabupaten Toraja, pekan depan.

"Proses otopsinya berjalan lancar. Dan disaksikan keluarga dan kerabat korban. Hasil otopsi akan kami sampaikan setelah rampung," kata IPTU Achmad Alfian, Sabtu (16/11/2024).

Alfian menambahkan, kasus ini menjadi atensi Kapolda Sulawesi Selatan, Irjen Pol Yudhiawan Wibisono untuk segera dituntaskan.

"8 orang dokter forensik yang didatangkan dari Polda Sulsel dibantu rekan-rekan dari Inafis Polres Luwu Timur," ujarnya.  

 

(has/asm)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:01
04:20
03:04
02:34
01:10
Viral