Korban Meninggal Akibat Banjir Bandang di Kabupaten Parigi Moutong.
Sumber :
  • Abdy Mari

Banjir Bandang Landa Kabupaten Parigi Moutong Sulawesi Tengah, Lima Orang Warga Dikabarkan Meninggal Dunia

Jumat, 29 Juli 2022 - 03:01 WIB

Palu, Sulawesi Tengah - Hujan deras di Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah, mengakibatkan sejumlah desa di wilayah itu, dihantam banjir bandang. Laporan sementara, banjir itu mengakibatkan jatuhnya lima orang korban jiwa.

Desa yang terparah dihantam banjir bandang adalah Desa Torue, Kecamatan Torue Kabupaten Parigi Moutong. Di desa ini, banjir mulai menerjang pemukiman warga sekitar pukul 21.00 waktu setempat.

Banjir setinggi setengah meter, bahkan membuat jalan trans sulawesi tertutup air. Akibatnya, arus lalulintas dari Parigi menuju Kabupaten Poso terputus, demikian sebaliknya.

Informasi yang dihimpun, banjir inimenelan korban jiwa lima orang warga. Dua warga yang meninggal itu diantaranya adalah warga yang melintas dengan kendaraan yang terseret arus air.

“Informasi sementara ada 5 warga ditemukan meninggal. Dua pelintas dan tiga warga Desa Torue,” kata Camat Torue Aten Ismail.

Laporan dari pemerintah setempat, desa yang dilanda banjir selain Desa Torue, adalah Desa Tindaki dan Desa Balinggi Kecamatan Tolai. Dimana di desa ini sejumlah rumah warga terendam hingga lutut orang dewasa. bahkan, satu rumah dikabarkan hanyut hingga ke laut.

Banjir bandang terjadi setelah wilayah tersebut diguyur hujan deras sejak sore hingga menjelang tengah malam. (abm/ade)

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
02:11
Viral