- Antara
Suspek Cacar Monyet di Sulsel Ada Riwayat dari Jakarta, Dinkes DKI: Kemngungkinan Kecil Kita Kecolongan
Jakarta - Dua warga Makassar menjadi suspek cacar monyet alias monkeypox. Keduanya bergejala cacar setelah pulang dari Jakarta. Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Lies Dwi Oktavia mengaku belum dapat memastikan apakah mereka terpapar usai perjalanan dari Jakarta, sebab masa inkubasi perlu waktu yang cukup lama yaitu 21 hari sebelum menunjuksn gejala.
"Kalau di Jakarta kan kewaspadaan bahkan sejak bulan Mei, kami sudah ada beberapa suspek ya," kata Lies saat dihubungi via telepon, Kamis (25/8/2022).
Lies membeberkan Dinkes DKI Jakarta pernah menemukan 11 suspek, dan langsung ambil tindakan cepat agar hal-hal yang tidak diinginkan terjadi.
"Alhamdulillah sebelum yang satu kemarin (positif monkeypox), semuanya negatif. Sehingga harusnya kemungkinan kecil kita kecolongan ya. Karena saya percaya, kita punya kewaspadaan yang baik," jelas Lies.
Lies menduga keduanya sudah terjangkit gejala cacar sebelum ke Jakarta.
"Jadi kalau apabila mengambil contoh kasus yang orang Makassar punya riwayat perjalanan dari Jakarta, kemudian diduga monkeypox. Itu mungkin karena perjalanan sebelum ke Jakarta," tegasnya.
"Jadi kecurigaan dua orang dari Makassar itu tadi adalah bentuk kewaspadaan kita bersama," lanjutnya.