- tim tvone/Dadi Putra
3 Pekerja Subkontrak PT PHR Tewas, Disnaker Riau Turunkan Tim Investigasi
Saat itu, kata Imron, ada 9 orang yang bekerja di antaranya ketiga korban. Di mana, pengerjaan dibagi menjadi 2 bagian, yakni evaporator dandewa tering.
"Hasil pemeriksaanrecorderCCTV kejadian kecelakaan terjadi pada pukul 12.07 WIB," ujar Imron.
Awalnya, jelas Imron, Hendri masuk ke dalam tangki limbah. Kemudian, sempat keluar kembali dan terlihat lemas dan langsung terjatuh ke dalam tangki.
Mendengar sesuatu terjatuh, lalu Desy Krismanto dan Ade Ilham masuk ke dalam tangki berinisiatif untuk membantu.
Namun, ketiganya tidak sempat naik keluar tangki.Sekitar jam 17.30 WIB, tim fire brigade PT Pertamina Hulu Rokan (PT PHR) turun ke lokasi melakukan proses evakuasi ketiga korban.
"Setelah di evakuasi ketiga korban dibawa ke klinik PT PHR - WK Rokan di Bangko Camp untuk dilakukan proses lebih lanjut," ujar Imron.
Setelah proses pengecekan di lapangan, pihaknya menjadwalkan akan meminta keterangan saksi-saksi di hari Senin (27/2/2023).