- Tim Tvone/Edy
Usai Apel, 84 Personil Lantas Polres Labuhanbatu, Test Urine Mendadak
Labuhanbatu, tvOnenews.com - Usai ikuti Apel Pagi, sebanyak 84 personil Sat Lantas Polres Labuhanbatu mengikuti dan menjalani Test Urine secara mendadak yang digelar di halaman kantor Uji SIM Polres Labuhanbatu, dijalan HM Thamrin Rantauprapat pada Selasa pagi, (28/2/2023).
Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Kasat Lantas Polres Labuhanbatu, AKP Muhammad Ainul Yaqin, KBO Sat Lantas Iptu IM Sipayung, Dok Kes, Kasi Propam dan seluruh personil Satlantas.
Dari hasil giat Test Urine tersebut tidak ada ditemukan positif, dan ke-84 personil Sat Lantas dinyatakan dengan hasil "Negatif”.
Kasat Lantas Poles Labuhanbatu AKP M Ainul Yaqin, mengatakan, kegiatan ini sebagai komitmen jajaran Polres Labuhanbatu yang bebas penyalahgunaan narkoba.
"Ini dilakukan secara mendadak habis apel tadi untuk memastikan personel semuanya tidak terlibat narkoba dan kita akan menindak tegas bila terbukti terlibat narkoba,” ucapnya
"Semua personel akan mengikuti test urine ini secara acak, dan tes urine dilakukan secara mendadak dan tidak ada pemberitahuan sebelumnya sama sekali,” katanya lagi
Disampaikan Ainul juga, pelaksanaan kegiatan test urine tersebut tetap mematuhi dan menjalani protokol kesehatan.(ESA/LNO)