Aktivitas Bank Nagari Simpang Empat melayani nasabah. Menjelang lLebaran Idul Fitri 2023 Bank Nagari Simpang Empat menyiapkan Rp1, 5 miliar untuk penukaran uang baru. ANTARA/HO.
Sumber :
  • Antara

Bank Nagari Simpang Empat Siapkan Rp1,5 Miliar Uang Baru untuk Lebaran

Rabu, 5 April 2023 - 14:09 WIB

Simpang Empat, tvOnenews.com - Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah, Bank Nagari Cabang Simpang Empat, Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat, menyiapkan uang baru senilai Rp1,5 miliar untuk bisa ditukarkan oleh masyarakat.
 
"Untuk jadwal penukaran mulai tanggal 10 sampai 14 April 2023 pukul 09.00-12.00 WIB di Counter Teller pada kantor Bank Nagari terdekat di wilayah Pasaman Barat," kata Wakil Pimpinan Cabang Bank Nagari Simpang Empat, Abdul Rahman, Rabu (5/4/2023).
 
Ia mengatakan, pihaknya menyiapkan lembaran uang baru dengan pecahan Rp2 ribu, Rp5 ribu, Rp10 ribu dan Rp20 ribu.
 
"Penukaran itu hanya bisa dilakukan pada kas resmi Bank Nagari. Pihaknya tidak membuka pelayanan penukaran uang baru di luar kas resmi," katanya.
 
Ia menjelaskan, bagi masyarakat yang ingin mendapatkan uang tunai baru bisa datang langsung ke Kantor Bank Nagari terdekat sesuai jadwal yang telah ada.
 
Kepada masyarakat, katanya, diimbau tetap meningkatkan kewaspadaan terhadap pecahan uang baru jelang lebaran ini.
 
Meningkatnya kebutuhan akan uang pecahan kecil, tak jarang dimanfaatkan sebagian warga lainnya untuk mencari keuntungan dengan menjual uang baru di pinggir-pinggir jalan.
 
Meski tidak dilarang, katanya, namun praktik seperti itu berpotensi munculnya uang palsu.
 
Untuk itu, ia mengimbau warga menukarkan uang di tempat-tempat resmi untuk menghindari penipuan.
 
"Potensi munculnya uang palsu selalu ada. Masyarakat harus tetap waspada dan tukarkan uang pada kas resmi Bank Nagari," ajaknya. (ant/nof)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:04
05:31
10:05
03:24
03:24
02:41
Viral