- Tim Tvone/Alboin
Bandara Hang Nadim Bentuk Posko Angkutan Lebaran Beri Kenyaman Pemudik
Batam, tvOnews.com - Bandara Internasional Batam (BIB) Hang Nadim membentuk posko angkutan guna menciptakan kenyamanan selama arus mudik berlangsung.
“Pembentukan posko angkutan Lebaran tahun 2023 ini tujuannya untuk memberikan kenyamanan, keamanan dan ketertiban selama arus mudik yang menggunakan fasilitas bandar udara agar bisa berjalan dengan baik,” ujar Kepala Posko Angkutan Lebaran Bandara Internasional Batam Khoufan Rizki Oktarian di Batam, Jumat (14/4/2023).
Dia menjelaskan, posko ini berguna untuk membantu memantau dan mengkoordinir lonjakan penumpang serta gangguan keamanan selama arus mudik maupun arus balik Lebaran.
“Untuk itu kami melibatkan sebanyak 388 orang personel dari BIB dan untuk instansi lainnya seperti TNI/Polri, Basarnas dan lainnya itu menyesuaikan sesuai yang dibutuhkan,” kata dia.
Layanan yang ada di posko ini untuk calon penumpang, yaitu layanan informasi penerbangan, layanan pengaduan, informasi cuaca dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) dan juga dari PLN.
Dia menyebutkan arus penumpang kali ini diprediksi akan mengalami kenaikan sebesar 20 persen dari tahun sebelumnya.
Dia mengatakan, puncak arus mudik diprediksi H-3 yaitu di tanggal 19 April 2023 dengan pergerakan penumpang diperkirakan mencapai 10 ribuan untuk datang dan berangkat.
Dengan adanya kenaikan jumlah penumpang tersebut, tentu menjadi tantangan tersendiri bagi seluruh pemangku kepentingan yang terlibat dalam posko ini untuk tetap menjaga keamanan dan keselamatan penerbangan dalam musim mudik lebaran tahun ini.
“Bagi calon penumpang diharapkan untuk tetap dapat memperhatikan ketentuan dan syarat perjalanan yang berlaku, dimohon untuk tetap tertib melaksanakan protokol kesehatan,” Tutupnya.(ahs/haa)