Jelang Lebaran Idul Fitri, Warga Langsa Aceh Ramai-ramai Serbu Toko Baju.
Sumber :
  • Tim TvOne/ Ilham

Jelang Lebaran Idul Fitri, Warga Langsa Aceh Ramai-ramai Serbu Toko Baju

Senin, 17 April 2023 - 12:51 WIB

Langsa, tvOnenews.com - Menjelang lebaran Idul Fitri 1444 H, biasanya Ummat muslim membeli baju lebaran sudah menjadi tradisi turun temurun sejak zaman Nabi Muhammad SAW. Seperti yang dilakukan oleh warga di Langsa, Aceh.

Pantauan tim tvonenews.com, warga Kota Langsa mulai memburu baju menjelang lebaran. Terpantau, hampir semua toko baju di Langsa di penuhi pembeli, apalagi baju yang harganya irit di kantong.

Tahun ini, kesemarakan pusat perbelanjaan begitu terasa, setelah selama tiga tahun belakangan gairahnya terlihat berkurang karena pembatasan pergerakan akibat pandemi yang melanda wilayah Indonesia.

Tidak hanya warga setempat, masyarakat dari luar daerah bahkan ada yang sengaja untuk beli baju lebaran di toko Kota Langsa, dan di pasar tradisional. Mereka belanja untuk keperluan anggota keluarga lainnya, termasuk untuk oleh-oleh.

Di toko itu sendiri terdapat berbagai macam pakaian, mulai dari pakaian anak-anak, pakaian pria, pakaian wanita, dan masih banyak lagi, yang membuat orang-orang tertarik dengan harganya yang sangat murah.

Banyak yang mengatakan kebiasaan ini sudah menjadi norma budaya di Indonesia. Seperti kata salah seorang pembeli, merayakan Lebaran tidak akan lengkap tanpa membeli baju baru lebaran.

Salah seorang pembeli baju warga Aceh Timur, Yunitasari mengatakan, tahun ini banyak warga membeli busana seperti mengikuti trend, baju itupun cenderung sederhana dan tidak berlebihan.

“Termasuk saya juga yang membeli salah satu baju itu, bajunya bisa digunakan bukan di hari lebaran aja bahkan, bisa dipakai untuk acara-acara lain,” kata Yunita.(izr/cai)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
08:03
03:18
03:23
04:46
05:39
03:03
Viral