Sumber :
- Ahmidal Yauzar Hutagalung
Sambut Perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 H, Ratusan Pawai Mobil Hias Penuhi Jalanan kota Medan
Sabtu, 22 April 2023 - 01:03 WIB
Medan, tvOnenews.com - Sambut perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah, ribuan masyarakat kota Medan lakukan pawai mobil hias pada malam takbiran di sejumlah ruas Jalan di kota Medan.
Adapun ribuan masyarakat kota Medan yang antusias dalam kegiatan pawai mobil hias ini dari berbagai kecamatan yang ada di kota Medan.
Pantauan tim tvOnenews di lapangan, terlihat ratusan mobil hias dari 151 kelurahan dan 21 kecamatan yang ada di kota Medan turut mengikuti pawai mobil hias ini.
Terpisah, Kabag ops Polrestabes Medan AKBP Arman Muis yang menjaga keamanan dalam pawai hias ini mengatakan, kegitaan ini masih dalam kodusif pihak menurunkan ribuan pasukan tang tergabung dalam dari Satpol PP dan TNI-Polri.
“Alhamdulilah sampai saat situasi dalam dalam kondisi aman tertib dan terkendali, Malam ini kami lakukan pengamannya jalur gabungan kurang lebih 1176 personil terdiri dari TNI Polri, satpol pp dan dinas perhubungan kota Medan,” Jelasnya
Selain itu ia mengatakan bahwa tidak ada jalur yang ditutup dalam pelaksaaan pawai minil hias dimalam takbiran ini.
“Saat ini tidak ada karna situasi masih kondusif tidak ada penutupan arus baik jalur sehingga kami memaksimalkan menggunakan seluruh personil,” ucapnya.
Ia meminta agar masyarakat agar bisa bersikap toleransi terhadap umat beragama yang saat ini sedang melakukan malam perayaan.
“Kegiatan yang kita laksanakan adalah perayaan umat islam , seyogyanya kita bisa saling menghormati dan menghargai sesama umat satu sama lain,” pungkasnya. (Ayr)