- Tim TvOne/Sri Gustina Hasan
Gubernur Sumut Tinjau Sirkuit Multifungsi untuk Kesiapan PON XXI/ 2024, Ini Pesannya
Medan, tvOnenews.com - Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi menyaksikan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Balap Motor Putaran 3 Regional A Sumatera Motoprix 2023 di sirkuit multifungsi Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sumut, Minggu (21/05/2023).
Balap motor kelas Motoprix atau bebek (underbone) tersebut, diikuti puluhan pembalap dari berbagai provinsi se Sumatera, khususnya Sumatera Utara dengan jumlah penonton yang membludak.
Turut hadir pada ajang tersebut, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sumut John Lubis dan sejumlah pengurus Ikatan Motor Indonesia (IMI). Serta didampingi Kepala Dinas Kepemudaan dan Keolahragaan (Kadispora) Sumut Baharuddin Siagian, bersama Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Ilyas Sitorus.
Selain menyaksikan sejumlah perlombaan di kelas 110 CC hingga 150 CC, Gubernur juga sempat menjalani sejumlah titik di lokasi sirkuit guna melihat bagaimana kondisi di lapangan, sekaligus memberikan pesan bahwa kesiapan menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) merupakan hal penting. Karena itu, ia meminta sarana yang disiapkan, harus benar-benar maksimal.
"Ini perlu ditingkatkan lagi, agar lebih aman mereka (pebalap) balapan. Karena tak mungkin kita minta mereka mengurangi kecepatan. Jadi bagaimana nanti ini disempurnakan," ujarnya, sembari berjalan melihat kondisi sirkuit tersebut.
Selain itu, Gubernur juga ingin semua fasilitas pendukung yang ada di dalam sirkuit dalam kondisi siap sebelum perhelatan PON berlangsung 2024 mendatang. Sehingga Sumut menjadi tuan rumah yang baik dan membanggakan di tingkat nasional nantinya.
Sementara, Kadispora Sumut Baharuddin Siagian mengatakan bahwa dalam perbincangan dengan Gubernur, poin pentingnya adalah pembenahan dan perbaikan terus dilakukan menuju PON XXI 2024 mendatang.
"Ya karena ini kan baru direnovasi, sehingga memang perlu ada perbaikan. Bagaimana nanti bisa sesuai standar yang ditetapkan IMI Pusat. Sehingga ini akan terus kita perbaiki agar sesuai standar," kata Bahar.
Namun katanya, jika memang memungkinkan membangun fasilitas sirkuit di lahan Sport Centre, Desa Sena, Deliserdang, maka akan diupayakan. Dengan mendesain kembali, mana pilihan yang paling efektif untuk itu.
"Beliau (Gubernur) tadi menyampaikan bagiamana sirkuit balapan Road Race ini bisa berdampingan dengan sirkuit Motocross. Ini menjadi tugas kita, sehingga pada PON nanti kita sudah siap," sebutnya lagi.
Selain itu, katanya, sirkuit Multifungsi yang sudah ada saat ini, sudah sering digunakan para pemangku kepentingan untuk menggelar berbagai perlombaan. Sehingga animo masyarakat khususnya pecinta balapan, semakin besar. Karenanya Pemprov Sumut terus melakukan penyempurnaan.
Usai peninjauan, juga berlangsung penyerahan piala kepada pemenang balapan oleh Gubernur Sumut Edy Rahmayadi. Termasuk juga memperebutkan piala Gubernur, dimana balapan untuk berbagai jenis sepeda motor bebek masih terus berlangsung hingga sore.
Selain meninjau sirkuit, Gubernur juga menandatangani prasasti pembangunan Kantor IMI Sumut, tribun penonton. serta Masjid dan Wisma Atlet di kawasan Sport Centre, Jalan Pancing Medan. (sgh/haa)