Jemaah Haji Embarkasi Batam.
Sumber :
  • Tim TvOne/ Alboin

Jemaah Haji Embarkasi Batam Dapat Living Cost Rp3 Juta

Rabu, 24 Mei 2023 - 12:24 WIB

Batam, tvOnenews.com - Jemaah Haji Embarkasi Batam mendapat living cost atau biaya hidup sebesar Rp3.030.000 untuk digunakan di Arab Saudi. 

Sekertaris PPIH Batam Muhammad Syafii  mengatakan, uang itu nantinya akan ditukar di konter BSI yang ada di Asrama Haji ke mata uang Arab Saudi dengan nilai yang diterima 700 riyal. 

"Nanti bisa ditukarkan di luar agar bisa digunakan di Arab," kata dia Selasa (23/5/2023).

Ia menjelaskan, total Jemaah haji Embarkasi Batam kloter pertama berjumlah 315 dengan rincian Natuna, 101 jamaah, Anambas dan Lingga 41 jamaah, Batam 24 jamaah dan Karimun 149 jamaah. Ratusan jemaah itu akan diberangkatkan Rabu (24/5/2023) pukul 03.00 WIB dini hari.

"Total dengan petugas 374 orang 1 kloter. Kloter 1 Kepri semua. Kecuali Pinang Bintan, mereka besok masuk asramanya. Insyaallahh akan di lepaskan pak gubernur," kata dia.

Untuk Jemaaah kloter dua akan dijadwalkan masuk asmara Rabu 24 Mei 2023. 

Embarkasi Hang Nadim Batam siap melayani calon jamaah haji dari empat provinsi di Indonesia, di antaranya Kalimantan Barat, Kepri, Riau dan Jambi.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:38
01:46
01:06
08:05
07:07
03:14
Viral