- Tim TvOne/ Dedi H
Walikota Irsan Lepas 336 Calon Jemaah Haji Padangsidimpuan Menuju Asrama Haji Medan
Di sisi lain, setibanya di Makkah, jemaah haji Kota Padangsidimpuan akan bergabung dengan seluruh jemaah haji dari berbagai belahan dunia. Oleh karena itu, Wali Kota menyarankan agar jemaah menghemat tenaga dan menjaga kondisi fisik.
Terima kasih disampaikan oleh Wali Kota kepada semua pihak yang telah mendukung proses pemberangkatan ini, termasuk TNI, POLRI, Pramuka, Pemuda Pancasila, FKPPI, dan semua elemen yang terlibat.
"Dengan mengucapkan Basmalah, kami melepas jemaah haji," pungkas Irsan.
Isak tangis haru keluarga mengantar para calon jemaah haji saat akan meninggalkan keluarga yang akan ditinggal menunaikan ibadah haji.
Sementara itu Kakan Kemenag Padangsidimpuan, Masir Rambe mengungkapkan kegembiraannya atas keberangkatan jemaah haji Kota Padangsidimpuan. Ia berharap perjalanan jemaah berjalan lancar dan mendapatkan haji yang Mabrur dan Mabruroh. (dho/cai)