Tiga Unit Rumah Di Madina Ludes Dilalap Si Jago Merah.
Sumber :
  • Tim TvOne/Romulo

Tiga Unit Rumah di Madina Ludes Dilalap Si Jago Merah

Rabu, 14 Juni 2023 - 17:13 WIB

Mandailing Natal, tvOnenews.com - Tiga unit rumah papan di Mandailing Natal (Madina) Sumatera Utara, Rabu sore (14/6/2023) ludes dilahap Si Jago Merah. Cuaca terik dan angin kencang membuat api sulit dijinakkan.

Warga Banjar Sehat Kelurahan Panyabungan Dua Kecamatan Panyabungan Madina, Rabu sore, panik. Salah satu rumah di kawasan padat penduduk tersebut tiba-tiba terbakar. Warga panik karena angin bertiup kencang serta kondisi cuaca yang sangat panas. Ditambah disekitar lokasi banyak rumah terbuat dari bahan papan.

Berdasarkan keterangan saksi dilokasi kejadian, Naimah, api atau asap membumbung tinggi pertama kali terlihat dari warung milik Nani lestari sekitar pukul 15.00 WIB.

"Rumah kami kan yang ini, tiba tiba terlihat asap sudah tinggi, kami berteriak minta tolong, rumah itu untuk jualan, pagi aja dia jualan sampai pukul dua siang. Api terus menjalar kerumah disebelahnya, tiga rumah yang kena, untung anginnya arah ke sana kalau kesini pasti rumah kami juga akan kena", tutur Naimah.

Dua rumah lainnya yang menjadi korban masing-masing milik Hafiz dan Nurhayati.

Beberapa saat kemudian, dua unit mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi kejadian dan langsung melakukan pemadaman dengan memblokir rambatan api.

Satu jam kemudian api sudah bisa dijinakkan. Meski tidak ada korban jiwa, namun kerugian akibat musibah tersebut diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:18
02:23
03:56
06:46
02:35
01:58
Viral