- Tim TvOne/ Yudi
Pria Paruh Baya Tewas Setelah Melompat dari Lantai Empat Pasar Raya Padang
Padang, tvOnenews.com – Kejadian dramatis terjadi di Pasar Raya Padang, Sumatera Barat, dengan terjatuhnya seorang pria paruh baya dari lantai IV Blok Pasar Inpres II. Yakobus Hanit, seorang pria paruh baya, diduga kuat bunuh diri dengan cara melompat.
Polisi juga menduga bahwa korban melukai pergelangan tangannya menggunakan pisau jenis cutter yang ditemukan di Tempat Kejadian Perkara (TKP). Insiden ini terjadi pada Kamis (15/6/2023) pukul 08.45 WIB, saat Pasar Raya Padang sedang ramai dengan pengunjung.
Menurut Kapolsek Padang Barat, Kompol Gusdi, dua orang saksi yang merupakan pedagang dan pembeli di area tersebut melihat korban jatuh dari lantai IV. Saksi-saksi langsung mendekati lokasi jatuhnya korban yang sudah tak bergerak.
"Korban jatuh dengan posisi tertelungkup dan kepala di bagian bawah, dengan luka iris yang mengeluarkan darah pada pergelangan tangannya," ungkap Kompol Gusdi. Petugas Unit Identifikasi/Inafis Polresta Padang tiba di TKP dan melakukan olah kejadian.
Korban merupakan warga Jalan Kampung Nias, Kelurahan Parak Rumbio, Kecamatan Padang Selatan. Diketahui, korban pergi ke pasar untuk berbelanja sesuai rutinitas harian. Namun, secara mendadak, korban diduga nekat melompat dari lantai IV Pasar Inpres. Istri korban yang datang ke TKP sangat terkejut melihat kondisi suaminya.
"Pagi tadi, suami saya pergi ke pasar seperti biasa. Tiba-tiba saya mendapat kabar bahwa dia jatuh dari lantai IV dan meninggal," ujar Yanita Liandar (65), istri korban, sambil meratapi jenazah sang suami di TKP.
Setelah melakukan olah TKP, polisi segera memasang police line di lokasi. Untuk penyelidikan lebih lanjut, polisi mengamankan sejumlah barang bukti seperti pisau jenis cutter berpegangan merah dan sampel noda darah korban yang ditemukan di lantai IV Pasar Inpres II Pasar Raya Padang.