Peternakan sapi kurban di Tanjungpinang..
Sumber :
  • Tim TvOne/ Kurnia

Jelang Idul Adha, Peternak di Tanjungpinang Kebanjiran Pesanan Hewan Kurban

Selasa, 27 Juni 2023 - 11:15 WIB

Tanjungpinang, tvOnenews.com - Para peternak di Tanjungpinang, Kepulauan Riau, kebanjiran permintaan hewan kurban menjelang Hari Raya Idul Adha. Achmad Pardamean Sembiring, seorang peternak sapi dan kambing, mengungkapkan bahwa sebanyak 110 ekor sapi miliknya telah terjual, sementara ia telah menyediakan 120 ekor sapi untuk memenuhi kebutuhan Idul Adha tahun ini.

Ratusan ekor sapi tersebut didatangkan dari Kabupaten Natuna dan Nusa Tenggara Timur (NTT), dengan harga jual berkisar antara Rp21 juta hingga Rp26 juta per ekor.

"Masih tersisa 10 ekor lagi. Namun, masih ada beberapa hari menjelang hari H Idul Adha. Di Tanjungpinang, persediaan hewan kurban tahun ini mencukupi, dan di tempat peternak lain juga masih banyak. Warga tidak perlu khawatir," ujar Sembiring di peternakan sapi miliknya pada Selasa (27/6/2023).

Sembiring menambahkan bahwa ratusan sapi yang telah dipesan tersebut akan mulai diantar hari ini. Hal ini dikarenakan Muhammadiyah akan merayakan Hari Raya Idul Adha 2023 pada Rabu (28/06/2023) besok.

Lebih lanjut, Sembiring mengungkapkan bahwa ketersediaan sapi kurban tahun ini lebih banyak daripada tahun sebelumnya. Selain itu, semua sapi kurban yang dijual telah dilengkapi dengan sertifikat kesehatan dan telah divaksin.

"Tahun lalu hanya sekitar 90 ekor sapi yang tersedia, sementara permintaan jemaah sangat banyak. Tahun ini, alhamdulillah, tersedia cukup banyak, dan hari ini kami sudah mulai mengantarkan sapi-sapi tersebut kepada pelanggan," ungkapnya.

Selain sapi, kambing kurban milik Sembiring juga laku keras. Sebanyak 40 ekor kambing telah terjual, dengan harga berkisar antara Rp3,5 juta hingga Rp5 juta per ekor.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral