- Tim TvOne/ Taufik
Viral! Video Shalat Ponpes Aliran Sesat, Padepokan Sendang Sejagad Klarifikasi: Video itu Potongan Sinetron Konten YouTube
Langkat, tvOnenews.com - Viralnya video pendek yang menunjukkan sekelompok orang diduga sedang melaksanakan salat dan dipimpin oleh seorang wanita di media sosial telah menciptakan kehebohan di jagad dunia maya.Video tersebut menyebutkan bahwa kelompok tersebut berasal dari pondok pesantren di Hinai Kiri, Kecamatan Secanggang, Kabupaten Langkat.
Menanggapi hal ini, MUI Kecamatan Secanggang dan pihak kepolisian segera mengambil tindakan cepat dengan mendatangi Padepokan Sendang Sejagad yang dipimpin oleh Sunaryo atau Mas Karyo pada Jumat (30/6/2023).
Setelah pertemuan tersebut, pemimpin Padepokan, Mas Karyo, segera membuat video klarifikasi yang diunggah melalui akun Gubes Mamaz Karyo dengan judul "KLARIFIKASI PONPES AL - KHAFIYAH".
Dalam video berdurasi 4.16 detik tersebut, Mamaz Karyo menjelaskan bahwa video viral tersebut merupakan potongan dari sebuah film pendek atau sinetron yang diunggah oleh akun yang tidak bertanggung jawab tanpa menampilkan link video lengkapnya.
"Mereka hanya memotong video yang kami buat untuk konten YouTube dan menyebarkannya tanpa menampilkan link video lengkapnya," ujar Mamaz Karyo dalam klarifikasinya.
Mamaz Karyo juga menjelaskan bahwa film pendek tersebut dibuat semata-mata sebagai hiburan dan memberikan pembelajaran kepada masyarakat agar tidak mudah terpancing oleh aliran sesat yang menggunakan kedok agama.
"Konten kami merupakan konten hiburan melalui akun Gubes Mamaz Karyo, namun para netizen dapat mengambil pembelajaran agar lebih berhati-hati terhadap aliran sesat yang menggunakan kedok agama," jelas Mamaz Karyo.