Jenazah saat dievakuasi dari dalam ruko di Kepri..
Sumber :
  • Tim TvOne/ Jupri

Penemuan Mayat Pria Dalam Ruko di Karimun, Dugaan Korban Tersengat Listrik saat Mengecas Handphone

Sabtu, 1 Juli 2023 - 08:24 WIB

Karimun, tvOnenews.com - Penemuan mayat pria di salah satu ruko di kawasan Meral Kota, Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau (Kepri) telah menghebohkan warga setempat. Kejadian ini terjadi pada Jumat (30/6/2023).

Korban, yang identitasnya berinisial M (38), pertama kali ditemukan oleh keluarganya sekitar pukul 20.30 WIB dalam kondisi sudah meninggal dunia.

"Korban terakhir terlihat sebelum hari raya kemarin. Meskipun teleponnya tidak diangkat, nomornya masih aktif," ungkap Sutrisno, salah satu keluarga korban, kepada media ini.

Sutrisno menjelaskan bahwa saat ditemukan, korban terbaring di kasur dengan sebagian tubuhnya menghitam atau terbakar.

"Karena kami curiga tidak mendapatkan kabar dari korban, kami bersama keluarganya memutuskan untuk pergi ke ruko tersebut. Ketika kami sampai di lokasi, kami merasakan aroma yang tidak sedap, sehingga kami memaksa membuka pintu dan menemukan korban sudah meninggal dunia," jelasnya.

Sementara itu, Kapolsek Meral, AKP Brasta Pratama Putra, menyatakan bahwa dugaan sementara korban meninggal akibat tersengat arus listrik saat sedang mengisi daya handphone miliknya.

"Korban telah dievakuasi ke RSUD Muhammad Sani untuk dilakukan visum et repertum. Cas dan handphone milik korban telah diamankan sebagai barang bukti," terangnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:45
04:19
01:56
08:11
14:00
01:21
Viral