Jemaah haji yang sedang dirawat di Arab Saudi bernama Daniel Taufik karena sakit dimensia, struk, pendarahan di kepala dan ginjal..
Sumber :
  • Tim tvOne/Pujiansyah

Seorang Jemaah Haji Asal Tanggamus Lampung Dirawat di Arab Saudi, Sakit Dimensia dan Ginjal

Kamis, 13 Juli 2023 - 18:05 WIB

Tanggamus, tvOnenews.com - Satu jemaah haji asal Kabupaten Tanggamus diinformasikan sakit dan saat ini masih dirawat di Arab Saudi bernama Haji Danial Taufik, warga Kelurahan Baros, Kecamatan Kota Agung.

Bupati Tanggamus, Dewi Handajani, mengatakan dari 385 jemaah yang berangkat haji, yang pulang 384 jemaah. Satu jemaah masih sakit dan dirawat di Rumah Sakit Arab Saudi.

Jemaah haji yang sedang dirawat di Arab Saudi bernama Daniel Taufik karena sakit dimensia, struk, pendarahan di kepala dan ginjal. "Ini ada satu jemaah yang masih dirawat di rumah sakit di Mekkah," kata Dewi Handajani, Kamis (13/7/2023).

Bupati juga mendoakan Haji Danial agar segera sembuh dan dapat kembali berkumpul bersama keluarganya. "Kita sama-sama berdoa semoga beliau diberikan kesembuhan dan kesehatan sehingga bisa kembali ke tanah air," ucapnya.

Bupati menjelaskan, pihaknya dalam penyambutan jemaah haji asal Kabupaten Tanggamus juga didampingi Wakil Bupati dan Kepala Kemenag dan berdasarkan pengamatan dirinya jemaah lainnya tidak ada hal-hal yang perlu penanganan lebih lanjut.

"Hingga saat ini, tidak ada gangguan dan para jemaah ini kembali ke tanah air untuk bersama keluarga dalam keadaan tanpa kurang suatu apapun dan menjadi haji dan hajjah yang mabrur dan mabruroh," jelasnya.

Bupati menambahkan bahwa tahun ini adalah layanan haji yang ramah lansia, dengan jumlah jemaah lansia yang cukup banyak termasuk Kabupaten Tanggamus, bahkan ada yang usainya 95 tahun.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
04:20
Viral