Proses kegiatan program pelatihan ayam petelur bagi puluhan narapidana Lapas Kelas II A Pancurbatu.
Sumber :
  • Tim TvOne/Yoga Syahputra

Gandeng Pelatih Bersertifikat, Lapas Kelas IIA Pancur Batu Berikan Pelatihan Ayam Petelur bagi Warga Binaan

Jumat, 21 Juli 2023 - 14:39 WIB

Medan, tvOnenews.com - Untuk mewujudkan warga binaan memiliki kemandirian setelah menjalani masa hukumannya, Lapas Kelas IIA Pancur Batu, Kanwil Kemenkumham Sumut bekerja sama dengan Pihak terakreditasi dan memiliki sertifikat yakni pihak PT Mensana Toba Cemerlang memberikan pelatihan kemandirian kepada warga binaan di Lapas Pancurbatu. 

Bertempat di Ruangan Bimker Lapas Kelas IIA Pancur Batu, dengan diikuti sebanyak puluhan Warga Binaan, PT Mensana Toba Cemerlang memberikan pelatihan Mandiri berupa pelatihan ayam petelur.

Dalam program tersebut, warga binaan diajarkan tahapan-tahapan dasar hingga tingkat lanjutan terkait skil peternakan ayam petelur. 

Mendapatkan pelatihan khusus secara gratis ini, membuat puluhan warga binaan yang ikut tampak antusias mengikuti dan mendengarkan penjelasan tahapan peternakan ayam petelur yang di berikan PT Mensana Toba Cemerlang yang diwakili oleh trainer Bersertifikat bernama Drh Ichsan Maulana.

Salah satu narapidana yang mengikuti program pelatihan ayam petelur ini, A Surbakti mengaku program ini diperoleh gratis.

Dan selain itu, menurut narapidana kasus kriminal itu, program pelatihan ini juga dapat menjadikan masyarakat yang berstatus sama dengannya sebagai narpidana atau warga binaan, kedepannya dapat lebih mandiri.

"Dimulai dari dalam, mendapatkan pendidikan dan pelatihan hingga saatnya nanti kami bebas atau selesai menjalani hukuman, kami sudah dapat mandiri dengan menggunakan skil yang diperoleh selama didalam. Selain itu, dalam menjalani masa tahanan, secara nyata hal ini menjadi satu kegiatan positif sehingga masa hukuman terasa lebih ringan tanpa beban," ujar A Surbakti. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral