Peringatan Hari Anak Nasional se Kabupaten Karimun.
Sumber :
  • Tim TvOne/ Jupri

Peringatan Hari Anak Nasional ke-39 Sebanyak 8.578 Peserta didik se-Kabupaten Karimun, Antusias Ikuti launching Senam Profil Pelajar Pancasila

Minggu, 23 Juli 2023 - 13:47 WIB

Karimun, tvOnenews.com - Pemkab Karimun melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) menggelar peringatan Hari Anak Nasional ke 39 dan kebijakan Merdeka Belajar episode ke 24 tentang transisi PAUD ke SD yang menyenangkan, Minggu (23/7/2023).

Peserta didik PAUD dan SD kelas I sangat antusias mengikuti kegiatan dibuka oleh Bupati Karimun, Aunur Rafiq di Coastal Area tersebut.

Peringatan Hari Anak Nasional 2023 mengambil tema "Anak Terlindungi Indonesia Maju", diisi dengan kegiatan Gebyar Transisi PAUD ke SD yang acaranya antara lain, launching Senam Profil Pelajar Pancasila, permainan rakyat dan pentas seni. 

Dalam kegiatan ini panitia juga menyediakan 10 unit hadiah sepeda, dan beragam hadiah door prize lainnya.

Bupati Karimun, Bunda PAUD Kabupaten Karimun Raja Azmah Aunur Rafiq, Ketua dan Anggota DPRD, Pimpinan FKPD, Pimpinan OPD dan Tim Penggerak PKK ikut bersama-sama peserta didik melakukan Senam Profil Pelajar Pancasila.

"Selamat memperingati Hari Anak Nasional tahun 2023," kata Bupati Karimun.

Bupati Rafiq mengharapkan, anak-anak di Kabupaten Karimun  menjadi generasi-generasi yang cerdas dan berkualitas.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral