Korban Dievakuasi dari Lokasi Tambang dan Dibawa ke Puskesmas Sungai Bengkal.
Sumber :
  • Tarmizi

Tim SAR Temukan Jasad Korban Tenggelam di Lubang Bekas Tambang Batu Bara Jambi

Minggu, 6 Agustus 2023 - 13:43 WIB

Tebo, tvOnenews.com - Tim SAR gabungan pada Minggu (6/8/2023) pagi akhirnya berhasil menemukan Reza Ramadani Ginting (25), korban tenggelam saat mandi bersama temannya di bekas lobang tambang batu bara milik PT Tebo Prima Coal, yang berada di Desa Kemantan, Kecamatan Tebo Ilir, Jambi.

Pencarian korban ini dilakukan sejak sore kemarin hingga pagi ini dengan menerjunkan 4 orang penyelam. Jasad korban ditemukan oleh Tim SAR gabungan di kedalaman 4 meter di dasar lubang tambang tidak jauh dari lokasi korban tenggelam.

Kapolsek Tebo Ilir, Iptu Winarno saat dikonfirmasi menyebutkan korban sudah ditemukan oleh Tim SAR gabungan yang bekerjasama dengan TNI-Polri dan dibantu masyarakat sekitar.

“Saat ditemukan korban sudah meninggal dunia. Korban langsung dievakuasi dari lokasi tambang dan dibawa ke Puskesmas Sungai Bengkal untuk dilakukan visum," kata Kapolsek, pada Minggu (6/8/2023).

Dari hasil pemeriksaan tim medis, tidak ada tanda-tanda kekerasan ditubuh korban. Usai dilakukan visum, korban selanjutnya diseragkan ke pihak keluarganya.

"Setelah berkoordinasi dengan pihak keluarga dan keluarga korban menolak untuk dilakukan autopsi. Pihak keluarga memaklumi atas insiden ini dan meminta agar korban untuk dibawa ke Medan," jelasnya.

Sebelumnya, korban yang diketahui bernama Reza Ramadani Ginting warga yang berdomisili di Desa Muara Kilis Kecamatan Tengah Ilir, Tebo, Jambi ini dikabarkan tenggelam saat mandi bersama 4 orang temannya di lokasi bekas tambang batu bara pada Sabtu (5/8/2023) sekitar pukul 17.00 WIB kemarin.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:33
07:01
06:26
01:11
02:39
02:22
Viral