- Tim TvOne/Martin Sitohang
Sambut HUT RI, Pemkab Dairi Kunjungi dan Berikan Tali Asih ke Warga Binaan Kelas II B Sidikalang
Dairi, tvOnenews.com - Wakil Bupati Dairi Jimmy Andrea Lukita Sihombing melakukan kunjungan sosial dan pemberian tali asih kepada warga binaan Rutan kelas II B Sidikalang, Senin (14/8/2023), di Aula Rutan kelas II Sidikalang.
Tali asih yang diberikan antara lain bola voli, papan catur, pasta gigi, sabun mandi dan tikar.
Jimmy Sihombing dalam sambutannya menyampaikan kunjungan dan pemberian tali asih ini dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan RI yang ke 78 Tahun 2023.
"Untuk menyambut hari kemerdekaan kita, kegiatan ini setiap tahun rutin kami lakukan. Tali asih ini merupakan bentuk kehadiran negara kepada seluruh warga binaan, di mana Pemerintah Kabupaten Dairi merupakan perpanjangan tangan untuk menyampaikan tali asih ini," ujarnya.
Selanjutnya, ketua TP PKK Kabupaten Dairi Romy Mariani Simarmata Ny Eddy Berutu yang juga hadir pada kesempatan tersebut meminta seluruh masyarakat Indonesia bersatu dalam satu semangat menyambut HUT RI ini tanpa terkecuali.
Untuk itu, Pemerintah Kabupaten Dairi hadir di rutan kelas II B Sidikalang sebagai satu semangat dalam menyambut kemerdekaan RI.
Selanjutnya, Romy juga berharap kepada seluruh warga binaan, kiranya selesai menjalani hidup di dalam rutan, nantinya bisa kembali ke masyarakat dan menjalani hidup yang lebih baik.