Korban terbaring di rumahnya..
Sumber :
  • Tim tvOne/Jasa Manurung

Dikeroyok dan di-Bully Teman Sekolah, Siswa SMP di Asahan Trauma dan Tak Ingin Sekolah

Sabtu, 2 September 2023 - 16:22 WIB

Asahan, tvOnenews.com - YA (14) seorang siswa kelas IX Madrasah Tsanawiyah di Kisaran, Asahan, Sumatera Utara terpaksa harus dibawa ke rumah sakit akibat dikeroyok oleh lima sampai enam orang teman sekelasnya sendiri, Sabtu 11 Agustus 2023 lalu. 

Saat ini kondisi korban masih dalam perawatan di rumahnya sendiri dan mengalami trauma berat hingga tidak mau sekolah.

Peristiwa pengeroyokan dan pem-bully-an ini terjadi saat jam sekolah di Yayasan Perguruan Al Ma'shum. Hal ini dapat terlihat jelas dari sebuah video yang beredar luas di masyarakat. Video berdurasi 17 detik itu menunjukkan saat korban YA, yang berpakaian Pramuka ditendang dari belakang oleh teman sekelasnya di dalam kelas. Video selanjutnya menunjukkan korban sudah terbaring lemah di rumah sakit.

"Anakku di bully dan ditendang hingga dibawa ke rumah sakit, bahkan dirujuk dan di USG dan diketahui ada masalah di dalam perut anakku," ujar Dewi Zulhidayani, ibu korban, Sabtu (2/9/2023).

Dewi juga menambahkan bahwa dari pengakuan anaknya, YA sengaja dipukuli dan ditendang dibagian kepala, pipi, dada hingga perut, hingga membuat anaknya mengalami trauma berat dan tidak ingin bersekolah lagi. Perundungan ini terjadi sejak korban masih dibangku sekolah kelas VII.

Sementara itu, Kepala Sekolah Madrasah Tsanawiyah Yayasan Perguruan Al Ma'shum, Santi, mengatakan akan melakukan mediasi antara keluarga korban dan pihak sekolah. "Awalnya main main, pak, dan soal anak itu diopname, saya kurang tahu, mungkin fisiknya lemah, karena visum belum ada," jawab Santi kepada tvOnenews.com ketika dijumpai di sekolahnya. (jmg/wna)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral