Kapolres Padang Lawas Serahkan Bantuan Paket Sembako.
Sumber :
  • Tim Tvone/Irvan

Kapolres Padang Lawas Serahkan Bantuan Sembako untuk Warga Kecamatan Sosa

Jumat, 8 September 2023 - 14:09 WIB

Padang Lawas, tvOnenews.comKapolres Padang lawas AKBP Diari Estetika SIK memberikan bantuan sembako kepada warga kurang mampu di Kecamatan Sosa pada Jumat (8/9/2023) di halaman mapolsek Sosa.

Pembagian sembako ini dalam rangka kegiatan kunjungan kerja Kapolres Padang Lawas ke Polsek Sosa untuk bertemu dengan muspika Kecamatan Sosa dan para tokoh masyarakat di Kecamatan Sosa.

Dalam kunjungan kerja ini Kapolres Padang Lawas di dampingi tim rombongan ibu bhayangkari dan para pejabat lainya di jajaran polres Padang lawas .

Dalam kata sambutanya Kapolres Padang Lawas AKBP Diari Estetika SIK memohon kepada semua pihak agar dapat bersinergi dalam menjaga stabilitas KANTIBMAS menjelang tahun politik pada pileg dan pilpres mendatang, serta bersama TNI - Polri dan masyarakat untuk menjaga dari terjadinya tindakan kriminalitas di Kecamatan Sosa ini.

Selain itu Kapolres Padang lawas juga menyampaikan layanan call center 110 untuk gangguan kriminalitas di tengah masyarakat Kecamatan Sosa.

Polres Padang Lawas mengajak seluruh elemen masyarakat Kecamatan Sosa seperti para ulama dan tokoh masyarakat serta tokoh pemuda bisa bersinergi dengan TNI-Polri untuk menjaga stabilitas KANTIBMAS di Kecamatan Sosa menjelang tahun politik yang rawan terjadinya perpecahan.

"Kami dari Polres Padang Lawas juga berharap kedepannya antara  polisi dan masyarakat bisa terus bekerja sama untuk  menekan angka kriminalitas di kawasan wilayah hukum Polres Padang Lawas, saat ini Polres Padang Lawas sudah membuat call center 110 untuk pengaduan tindak kriminal saat ini", ujar Kapolres.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral