Bocah 12 tahun yang hilang dan tenggelam di Sungai Batang Merangin akhirnya ditemukan tewas..
Sumber :
  • Darlianto

2 Hari Pencarian, Seorang Bocah yang Tenggelam di Sungai Batang Merangin Ditemukan Tewas

Selasa, 21 November 2023 - 13:59 WIB

Merangin, tvOnenews.com - Setelah dilakukan pencarian selama dua hari, Ziat Assidiq (12) seorang bocah yang hilang tenggelam terbawa arus Sungai Batang Merangin, Desa Guguk, Kecamatan Renah Pembarap, Kabupaten Merangin, Jambi akhirnya ditemukan dalam keadaan tewas.

Kepala Kantor Basarnas Jambi, Kornelis mengatakan korban ditemukan petugas gabungan dari Pos SAR Bungo, BPBD Merangin, dan masyarakat pada Senin malam (20/11/2023) sekira pukul 21.00 WIB.

“Korban sudah ditemukan oleh Tim Gabungan sekira pukul 21.00 wib tadi malam dalam keadaan tewas," kata Kornelis, Selasa (21/11/2023).

Korban dinyatakan hilang dan tenggelam terbawa arus sungai Batang Merangin saat sedang mandi berenang bersama teman-temannya pada Minggu (19/11/23) sekira pukul 16.00 WIB.

“Korban sebelumnya hilang dan tenggelam terbawa arus saat mandi berenang bersama temannya di Sungai Batang Merangin pada hari Minggu kemarin," ujarnya.

Setelah dilakukan pencarian, korban akhirnya ditemukan dalam keadaan tewas mengapung sejauh Kurang lebih 1 Km dari awal hilangnya korban.

"Saat ditemukan, korban sudah mengapung dengan jarak 1 Km dari tempat awalnya korban hilang," terangnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:07
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
Viral