- Arizal
Diserang Tawon, Seorang Petani di Kerinci Terjun ke Sungai hingga Tewas Hanyut Terbawa Arus
Kerinci, tvOnenews.com - Seorang warga Kerinci, Jambi, hanyut di Sungai Batang Merangin, pada Minggu (26/11/2023) siang. Informasi diperoleh seorang warga tersebut bernama Afdal (35) warga Desa Baru Pulau Sangkar, Kecamatan Batang Merangin, Kerinci Jambi.
Menurut keterangan istri korban bernama Neli, kejadian bermula saat Afdal dan dirinya sedang bekerja di kebun dan memanen kulit manis milik mereka yang berada di pinggir Sungai Batang Merangin tepatnya di Desa Seberang Merangin Pulau Sangkar.
Namun tiba-tiba datang segerombolan lebah dan menyerang suaminya (korban,red), sehingga korban lansung melompat ke dalam Sungai Batang Merangin berniat untuk menyelamatkan diri, namun nahas korban malah terseret arus sungai yang deras.
Melihat kejadian tersebut, sambung Neli, dirinya mencoba menolong dan menyelamatkan korban, namun korban terbawa arus dan tenggelam di Sungai Batang Merangin.
“Kejadiannya sekira pukul 12.20 WIB siang, suami saya diserang lebah di saat memanen kulit manis yang ada di pinggir sungai, niatnya mau menyelamatkan diri namun malah terseret arus deras sungai, saya mencoba menolong tapi apalah daya saya tidak sanggup,” ujar Neli.
Kapolsek Batang Merangin, Iptu Julisman, mengatakan saat mendapat kabar adanya warga yang terseret arus dan tenggelam di Sungai Batang Merangin, warga setempat dan anggota Polsek pun menuju ke sungai untuk melakukan pencarian.
“Ratusan warga sekitar di Kecamatan Batang Merangin dan anggota Polsek ramai berada di pinggir Sungai Batang Merangin, membantu untuk mencari korban yang hanyut tersebut,” ungkap Kapolsek Batang Merangin, Iptu Julisman.
Upaya pencarian pun dilakukan warga dengan menyisir Sungai Batang Merangin untuk menemukan korban yang terseret dan tenggelam di sungai. Setelah satu jam pencarian akhirnya korban yng tenggelam ditemukan satu kilo meter dari lokasi kejadian dengan kondisi sudah menggal dunia.
“Dugaan sementara korban saat terjun ke sungai kehabisan napas saat berenang, karena kondisi air sungai yang deras dan dalam, apa lagi korban saat terjun ke sungai di serang ribuan tawon,” tutur Kapolsek.
Saat ini jenazah korban sudah dibawa keluarga untuk dimakamkan. (aai/nof)