- Pujiansyah
Puluhan Rumah Terendam dan Jembatan Ambrol Diterjang Banjir Bandang di Tanggamus Lampung
Tanggamus, tvOnenews.com - Hujan deras yang terjadi Kamis (30/11/2023) dini hari menyebabkan banjir bandang di Pekon Tanjungan, Pekon Baturaja dan Pekon Betung, Kecamatan Pematang Sawa, Kabupaten Tanggamus, Lampung.
Banjir bandang ini membuat 30 rumah warga mengalami rusak ringan, 70 rumah terendam banjir, jembatan desa ambrol serta 2 sekolah dan 1 masjid terendam banjir.
Derasnya air mengakibatkan satu jembatan ambrol di Pekon Baturaja. Material longsor yang terdiri dari tanah bercampur batuan menutup jalan utama. Masyarakat bersama petugas gabungan gotong-royong membuka jalan.
Ambrolnya jembatan di Pekon Betung juga mengakibatkan satu sepeda motor Yamaha Vixion Nopol B 4023-NL terjatuh ke dalam sungai. Pengendara bernama Dedi (30) mengalami luka dagu 4 jahitan, penumpang Supri (39) mengalami luka lecet.
Mereka adalah warga Pekon Sanggi, Kecamatan Bandar Negeri Semuong, Tanggamus, berhasil diselamatkan oleh warga, namun sayang sepeda motor tersebut hilang terbawa derasnya arus sungai.
Berdasarkan informasi yang dihimpun di lokasi, kedua korban sedang melintasi jalan tersebut pada pukul 03.00 WIB, diduga mereka menghindari banjir bandang dalam kondisi gelap sehingga tidak mengetahui bahwa jembatan ambrol.
Menurut Nanda, warga Pekon Betung mengatakan, banjir bandang terjadi sekitar pukul 01.30 WIB air meluap dari Sungai Muara Betung dengan ketinggian lutut orang dewasa. "Untuk rumah tergenang beberapa rumah," kata Nanda.