- Syaren
Cuaca Buruk di Taput, Tanah Longsor Lumpuhkan Jalinsum dan Truk Jatuh ke Jurang
Kapolres menambahkan, penyebab tanah longsor diduga akibat hujan yang turun sangat lebat. "Dua jam kemudian, material tanah longsor di kedua lokasi bisa terkendali setelah alat berat milik Dinas PU Pemkab Taput didatangkan ke lokasi," jelasnya.
AKBP Johanson menyampaikan, mengingat sepanjang Jalan Kecamatan Pahae Julu dan Kecamatan Pahae Jae menuju Kabupaten Tapanuli Selatan berada di bawah gunung dan rawan longsor, Polres Taput berkoordinasi dengan pihak Pemkab Taput agar menyediakan alat berat di dua kecamatan tersebut.
“Saat ini proses pembersihan material tanah longsor masih tetap dilakukan, agar arus lalu lintas bisa pulih kembali dan tetap dalam pengaturan satuan lalu lintas Polres Taput, sementara truk yang masih di dalam jurang, hingga sore ini masih proses evakuasi," terangnya. (ssg/nof)