Komandan Korem 031 Wira Bima Pekanbaru Brigjen TNI Dany Rakca Andalasawan Bersama Komisioner KPUD Riau..
Sumber :
  • M Arifin

Jelang Pemilu, Danrem 031/WB : Prajurit TNI Jangan Bermain di Pemilu 2024, Sanksi Menanti

Senin, 8 Januari 2024 - 18:59 WIB

Pekanbaru, tvOnenews.com - Komandan Korem 031 Wira Bima Pekanbaru, Brigjen TNI Dany Rakca Andalasawan, bersama Komisioner KPUD Riau, mengajak seluruh Prajuritnya untuk netral di Pemilu 2024 Senin (8/1/2024).

“Saya mengajak dan menekankan seluruh prajurit dan PNS untuk tetap menjalankan aktivitas dengan semangat dan gembira, serta berfokus pada tugas pokok masing-masing, meskipun situasi politik dan perkembangan Pemilu menjadi perbincangan di media sosial," kata Danrem 031 Wira Bima.

Brigjen Dany juga menuturkan, TNI harus netral dalam Pemilu sesuai petunjuk Panglima TNI sebagaimana peraturan yang telah ada selama ini.

Bahkan Jenderal TNI berpangkat bintang satu itu juga berpesan, agar TNI di Provinsi Riau melaksanakan tugasnya sesuai pokoknya masing-masing. Kemudian itu juga menjalankan tugasnya dengan ikhlas, jangan ada keluhan dan rasa keterpaksaan.

“Untuk kegiatan dan program ke depan segera direncanakan dengan baik dan dibuat laporannya dengan jelas," kata Danrem.

Selain menyinggung tentang netralitas TNI dalam konteks politik, orang nomor satu di Makorem 031 Wira Bima tersebut, juga mengingatkan bahwa pentingnya kewaspadaan dan kepekaan terhadap situasi dan lingkungan  tentang kejahatan dan kriminalitas yang semakin merajalela.

Ia mengimbau, agar seluruh anggota TNI waspada serta menghindari perilaku yang arogan. Pengawasan terhadap keluarga juga diingatkan, khususnya untuk mencegah anak-anak terjerumus dalam perilaku negatif seperti minuman keras dan narkoba.

“Saya sangat yakin anggota kita tidak melakukan hal-hal tersebut, buktinya tidak ada personel kita yang melakukan pelanggaran baik itu disiplin serta melakukan politik praktis dan sebagainya," tegas Brigjen Dany.

Dirinya berharap hal-hal negatif tidak menimpa personelnya selama dirinya menjabat sebagai Danrem dan saat pesta demokrasi sedang berlangsung. (man/nof)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral