Polisi melayat ke rumah korban..
Sumber :
  • Romulo

Ketua PPK di Madina Meninggal Minum Racun, Ini Kata Polisi

Minggu, 18 Februari 2024 - 21:27 WIB

Madina, tvOnenews.com - Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (K-PPK) di Mandailing Natal ( Madina) meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Permata Madina pada Sabtu siang (17/2/2024), setelah satu hari sebelumnya dilarikan ke rumah sakit akibat meminum racun rumput.

Kapolres Mandailing Natal, AKBP Arie Sofandi Paloh, mengungkapkan, berdasarkan pemeriksaan saksi keluarga, saksi rekan kerja dan pemeriksaan handphone korban, memastikan tidak ada motif beban tugas dalam peristiwa tersebut.

Hal itu disampaikan Kapolres Madina, Minggu (18/2/2024) di Mapolres Mandailing Natal.

Dalam keterangan persnya, Arie Sofandi Paloh menyampaikan kronologis kejadian yang menimpa Ketua PPK Kecamatan Pakantan, Parlan (25).

Jumat pagi, pria lajang warga Desa Huta Gambir Kecamatan Pakantan Madina tersebut tiba-tiba muntah-muntah saat keluar rumahnya.

“Kakak ipar korban melihat dia muntah-muntah pada Jumat pagi, korban masih sempat berujar ‘aku akan mati’ dan menyampaikan telah minum racun rumput gromoxon. Saat itu keluarga langsung memanggil bidan dan diberikan susu hingga korban muntah berwarna hijau,” jelas Kapolres.

Lebih lanjut, Kapolres menjelaskan, karena kondisinya makin parah, korban akhirnya dilarikan ke Rumah Sakit Umum Permata Madina.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral