SMP N 13 Talang Ubi Hingga Sekarang Masih Belum Mempunyai Gedung Sekolah Sendiri.
Sumber :
  • Boris

Momentum Hardiknas, Miris SMP di Talang Ubi Masih Menumpang di Gedung Sekolah Dasar

Kamis, 2 Mei 2024 - 13:29 WIB

Pali, tvOnenews.com - Sudah selama empat tahun, Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 13 Talang Ubi, di Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (Pali), Sumatera Selatan, belum mendapatkan gedung sekolah sendiri.

Diketahui hingga sekarang sekolah tersebut masih menumpang di Sekolah Dasar (SD) Negeri 30 Talang Ubi, yang mana kondisi sekolahnya cukup memprihatinkan.

Dinas pendidikan setempat menyebut ada tiga sekolah yang saat ini mengalami hal serupa, dan pihaknya akan membangun gedung sendiri di setiap sekolah tersebut pada tahun ini.

Dari pantauan tvOnenews.com pada Selasa (30/4/2024) siang, di SMP N 13 Talang Ubi, para siswa datang ke sekolah dengan penuh semangat meskipun mereka harus menunggu berakhirnya jam belajar para siswa di SD Negeri 30 Talang Ubi pada pukul 12.00 WIB.

Sebelum jam belajar dimulai tepatnya pukul 13.00 WIB, para siswa SMP terlebih dahulu membersihkan halaman sekolah dan setiap ruang kelas.

Ditemui pada hari yang sama, Kepala SMP Negeri 13 Talang Ubi, Marhayu, menjelaskan bahwa sudah selama empat tahun seluruh siswa dan guru menumpang untuk melakukan proses belajar mengajar.

Untuk kondisi bangunan di sekolah saat ini cukup memprihatinkan, sehingga dikhawatirkan dapat membahayakan semua siswa baik di SMP maupun seluruh siswa SD Negeri 30.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral