Jalur Mudik Meulaoh - Tutut Rusak Parah.
Sumber :
  • Tim TvOne/ Chaidir

Jalur Mudik Meulaboh - Tutut Rusak Parah

Selasa, 19 April 2022 - 11:34 WIB

Aceh Barat, Aceh - Sejumlah pengguna jalan jalur mudik Meulaboh - Tutut mengeluhkan kondisi jalan yang rusak parah, selain itu ancaman terjadinya longsor sangat tinggi.
 
Selain banyak jalan yang berlubang dan satu titik lokasi mengalami longsor tidak mendapat perhatian dari terkait.
 
Murni salah pengguna jalan mengatakan, jalan lintas antar Kabupaten tersebut memang sudah mengalami kerusakan yang sangat parah. "Lubang cukup banyak, selain itu ada titik yang sangat rawan kapan saja bisa menimbun penggunakan jalan," kata Murni. kepada tvonenews.com. Pada Selasa (19/4/2022).
 
Murni dan pengguna jalan berharap, pihak terkait bisa segera memperbaiki jalan yang rusak karena bisa membahayakan pengguna jalan, apalagi jalur ini sangat ramai digunakan oleh para pemudik.
 
"Kita berharap bisa segera di perbaiki, mengingat jalur ini akan sangat ramai dilintasi oleh para pemudik jelang lebaran nanti," harap Murni.
 
Sementara itu Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Aceh Barat, Kurdi menyebutkan kalau jalan lintas Meulaboh - Tutut tersebut bukan wewenang pihaknya di kabupaten melainkan wewenang pihak provinsi.
 
"Kalau tersebut itu wewenang provinsi yang harus memperbaikinya, karena itu jalannya provinsi," Kata Kurdi.
 
Namun meskipun demikian pihak juga akan mencoba untuk mencarikan solusi sementara.
 
"Kita akan coba cari solusi sementara agar lubang bisa ditutup karena akan banyak pemudik jelang lebaran," sebut Kurdi.(Kha/Lno)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:37
03:27
15:26
14:16
02:25
03:14
Viral