Tiket Mudik Hingga Arus Balik di Stasiun Tanjung Karang Habis Terjual.
Sumber :
  • Tim TvOne/ Pujiansyah

Tiket Mudik Hingga Arus Balik di Stasiun Tanjung Karang Habis Terjual

Selasa, 19 April 2022 - 20:01 WIB

Bandar Lampung, Lampung - Tiket arus mudik dan arus balik lebaran 2022 di Stasiun Tanjung Karang, Bandar Lampung, habis terjual. Sejak diumumkan pemerintah pusat bahwa masyarakat diperbolehkan untuk melakukan mudik lebaran 2022, tiket kereta api untuk tanggal keberangkatan 28 April - 1 Mei 2022 telah ludes terjual.
 
Jaka Jarkasih, Humas PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divre IV Tanjung Karang Bandar Lampung, mengatakan pihaknya telah menyiapkan 530 tiket perjalanan setiap hari hingga H+10 lebaran. Total tiketnya yaitu sekitar 11.660 tiket, saat ini tiket perjalanan kereta api jurusan Tanjungkarang - Kertapati sudah habis terjual.
 
"Tiket perjalanan pemudik melalui jalur perkeretaapian  jurusan Tanjung Karang - Kertapati ludes dipesan pelaku perjalanan, begitu juga arus balik pada 7 Mei 2022," kata Jaka Jarkasih, Senin (18/4/2022).
 
Jaka menjelaskan meski pemudik tahun ini diprediksi meningkat, pihaknya tidak melakukan penambahan kuota tiket dan gerbong kereta api. Harga tiket pun tidak ada kenaikan. "Setiap hari kita menyiapkan 530 tiket artinya ada 530 tempat duduk, kalau tiket tersebut sudah habis, tidak ada pengurangan maupun penambahan tiket maupun gerbong kereta meskipun ada kegiatan mudik tahun ini," jelasnya.
 
Harga tiket kereta api jurusan Tanjungkarang - Kertapati dibanderol Rp 32 ribu per satu tiket. Bisa dipesan melalui online, seperti aplikasi resmi milik KAI yakni KAI Access. "Bisa juga melalui aplikasi pembelian tiket seperti Traveloka, Tiket.com, dan lainnya," ungkap Jaka.
 
Sementara untuk keselamatan penumpang, lanjut Jaka, pihaknya sudah melakukan perbaikan prasarana dan sarana terhadap lokomotif dan gerbong kereta. "Kita rutin melakukan perbaikan dan perawatan terhadap gerbong dan lokomotif," paparnya. (Puj/Lno)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:29
06:33
02:13
01:05
10:13
03:23
Viral