Petugas memperlihatkan jejak Harimau Sumatera di wilayah Desa Tasik Tebing Serai, Kecamatan Talang Muando, Kabupaten Bengkalis, Riau,..
Sumber :
  • tvOne

Harimau Sumatera Terus Muncul di Permukiman Warga

Sabtu, 23 April 2022 - 10:29 WIB

Bengkalis, Riau - Harimau Sumatera masih terus meneror warga Desa Tasik Tebing Serai, Kecamatan Talang Muando, Kabupaten Bengkalis, Riau.

Untuk menghindari sesuatu yang tidak diinginkan, apalagi sudah ada warga mereka yang menjadi korban, aktivitas belajar mengajar kembali dilakukan secara daring.

Kepala Desa Tasik Tebing Serai, Junaidi Sinaga mengatakan, semenjak adanya korban di wilayah mereka beberapa waktu lalu, Harimau Sumatera terus muncul di permukiman warga.

"Hal tersebut membuat anak-anak yang masih duduk di bangku sekolah, kini kembali menerapkan belajar secara daring," kata Junaidi Sinaga saat dihubungi oleh tvOnenews.com (23/4/2022).

"Sekolah daring ini udah ada satu minggu, semua kegiatan warga kami terhalang karena kemunculan harimau yang sering meneror warga kami," ujarnya.

Selain mengganggu anak sekolah, kemunculan harimau ini membuat warga yang hendak melakukan panen sawit juga terhalang.

"Warga harus menyewa orang untuk menemani melakukan panen buah sawit, biar ramai saat melakukan panen," jelasnya.

Hari Kamis (21/4/2022) malam, warga kembali melihat harimau tersebut dengan jarak kurang lebih 5 meter.

"Saat melihat harimau, warga yang sedang memuat buah sawit ke dalam mobil, langsung masuk kedalam mobil untuk menyelamatkan diri dari serangan satwa yang di lindungi tersebut," ujarnya.

Kepala Desa Tasik Tebing Serai berharap, agar Harimau Sumatera bisa ditangkap dan dipindahkan. 

"Kami warga di sini sudah sangat resah, sudah hampir 15 hari kami terus di teror oleh harimau," harapnya.(man/chm)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:54
03:55
05:35
03:29
06:33
02:13
Viral