- Tim Tvone/Rizal
Polda Sumsel Siagakan Tim Khusus di Daerah Rawan Jelas Arus Mudik
Palembang, Sumatera Selatan - Sekitar 60 ribu lebih personel gabungan dari berbagai instansi disiapkan, untuk pengamanan jelang arus mudik Idul Fitri di Sumatera Selatan.
Untuk melancarkan hal tersebut, Kapolda Sumsel, Irjen Pol Toni Harmanto menggelar rapat koordinasi dengan para instansi terkait di Mapolda Sumsel, Senin (25/4/2022).
Dalam rapat yang dipimpin Gubernur Sumsel, Herman Deru itu turut dihadiri Kasdam ll Sriwijaya, Dinas Perhubungan dan Satpol PP.
Herman Deru mengungkapkan sangat mendukung pihak Kepolisian dan jajaran, dalam mengamankan suasana mudik Lebaran di Sumsel.
"Kita harus berikan pelayanan dan keamanan yang maksimal, agar kegiatan yang tiap tahun ini berjalan dengan lancar," kata Herman.
Kapolda Sumsel, Irjen Pol Toni Harmanto menjelaskan secara garis besar Polda dan jajaran telah menyiapkan Satgas jelang arus mudik Idul Fitri.
“Kita menyiapkan sekitar 60 ribu petugas gabungan, dari berbagai instansi untuk memberikan pelayanan kenyamanan dan keamanan bagi masyarakat yang akan mudik,” jelas Kapolda.