Toko perlengkapan jamaah haji di Jalan Pasar Ikan Lama mulai ramai dikunjungi pembeli..
Sumber :
  • Tim TvOne/ Ahmidal

Omzet Penjualan Perlengkapan Haji di Medan Meningkat 35 Persen

Kamis, 26 Mei 2022 - 15:49 WIB

Medan, Sumatera Utara - Menjelang keberangkatan haji 1443 Hijriah, sejumlah toko perlengkapan untuk jamaah haji di Medan kini mulai diserbu. Para pedagang meraup omzet hingga 35 persen. Salah satunya di Toko H. Achmad Achyar di Jalan Pasar Ikan Lama, Medan, Sumatera Utara.

Satu per satu calon jamaah haji terlihat ramai membeli perlengkapan ibadah haji seperti kain ikhram, kaos oblong, celana, sabuk, sepatu, mukena dan jilbab. Selain itu, berbagai kebutuhan lainnya juga dibeli calon jamaah seperti handuk, tasbih, krim pelembab, kaos kaki, kaos tangan dan topi.

Seorang pedagang, Agus Salim mengatakan sejak diumumkannya keberangkatan haji, tokonya mulai ramai dikunjungi pembeli dari luar dan Kota Medan. “Alhamdulillah untuk penjualan kini meningkat mencapai 35 persen dari tahun sebelumnya. Rata-rata tadi mencari perlengkapan untuk haji. Kalau harga di sini kita bandrol dari puluhan ribu sampai ratusan ribu rupiah," kata Agus Salim.

Salah satu pembeli, Hasanuddin warga Kabupaten Batu Bara mengaku jauh-jauh ke Medan hanya untuk mencari perlengkapan kebutuhan haji. “Kemarin tanya ke kawan, katanya perlengkapan untuk haji di Medan lebih lengkap, makanya ke mari. Alhamdulillah dua tahun tertunda dan tahun ini bisa berangkat. Harapannya, supaya jamaah Indonesia bisa dilayani sebaik-baiknya di Arab Saudi dan jamaah haji Indonesia menjaga nama baik negara kita, berbuat baik dan jangan nyeleneh," ucap Hasanuddin.

Berdasarkan data yang dikeluarkan oleh Kementerian Agama Wilayah Sumatera Utara, kuota keberangkatan haji asal Sumatera Utara sebanyak 3.777 calon jemaah haji yang dijadwalkan akan berangkat ke tanah suci pada awal Juni mendatang. (ayr/wna)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:29
01:44
01:26
01:31
02:50
03:27
Viral