Kondisi Jalan Lintas Barat Sumatera di Desa Lais kabupaten Bengkulu Utara..
Sumber :
  • Tim TvOne/Miko

Tergerus Abrasi, Tebing di Jalinbar Sumatera Lais-Ketahun Amblas

Senin, 13 Juni 2022 - 15:37 WIB

Bengkulu Utara, Bengkulu - Cuaca ekstrem dan pengaruh labilnya kondisi tanah hampir di sepanjang Jalan Lintas Barat Sumatera (Jalinbarsum) tepatnya di Kecamatan Lais Bengkulu Utara, membuat tebing setinggi 30 meter yang berada di bawah jalan tergerus air laut hingga mengakibatkan tanah runtuh.

 

Kondisinya pun membahayakan pengendara jalan, mengingat kondisi jalan tanpa ada pembatas disertai dengan minimnya lampu penerangan jika malam hari.  Padahal, Jalan Lintas Barat Sumatera merupakan akses penghubung antar kabupaten dan provinsi.

 

Diungkapkan Andian, warga setempat, longsor terjadi sekitar pukul 23.00 WIB, di mana hujan deras disertai angin kencang yang terjadi di wilayah Bengkulu Utara sejak Sabtu siang (11/6/2022) hingga malam hari menyebabkan gelombang tinggi, sehingga membuat tebing longsor ikut terseret ombak pantai.

 

"Sekarang kondisi jalan terancam abrasi, waktu hujan disertai gelombang tinggi jalan ambles ke laut," ungkap Andian saat dihubungi, Senin (13/6/2022).

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:02
03:01
02:57
02:35
05:18
01:38
Viral