- Tangkapan Layar
Tega! Ahnaf Arrafif Suami Nur Aini yang Ternyata Perempuan, Sebut Dirinya Dokter Spesialis Bedah Saraf dan Nekad Lakukan Ini…
Jambi – Sosok pria bernama Ahnaf Arrafif yang melamar wanita di Jambi bernama Nur Aini ternyata adalah seorang perempuan. Identitasnya terbongkar setelah umur pernikahan keduanya menjelang 10 bulan.
Peristiwa ini pun langsung membuat geger, Nur Aini merasa sangat tertipu oleh suaminya yang ternyata perempuan itu. Diketahui, Nur Aini dan Ahnaf menikah secara siri pada 18 Juli 2021.
Tega! Ahnaf Arrafif Suami Nur Aini yang Ternyata Perempuan, Sebut Dirinya Dokter Spesialis Bedah Saraf dan Nekad Lakukan Ini…
Pernikahan dilaksanakan secara siri karena sang mempelai suami, Ahnaf Arrafif tidak menujukkan kartu identitasnya dengan alasan namanya masih menggunakan nama baptis Petrus Gilbert Arrafif, padahal saat ini dirinya sudah mualaf dengan nama Ahnaf Arrafif.
Ahnaf mengaku kepada Nur Aini bahwa dirinya adalah seorang dokter Bedah Spesialis Saraf. Ahnaf Arrafif menawarkan untuk merawat ayah Nur Aini yang diketahui mengidap penyakit stroke, dengan meminta uang sebanyak Rp67 juta dengan alasan biaya pengobatan. Hal ini dibenarkan oleh Ibunda Nur Aini bernama Siti.
¨Sebelumnya saya curiga menantu saya perempuan, saya pernah kasih yang Rp67 juta karena mengaku dokter spesialis namun tidak ada perubahan dan kesembuhan," ujar Siti.
Selain itu, Ahnaf Arrafif alias Erayani bahkan nekad melakukan mal praktek kepada Nur Aini ketika dirinya sedang sakit. Ahnaf memasangkan infus dan memberikan obat, padahal Anhaf alias Erayani adalah dokter palsu.
¨Sampe pada awal desember 2021 dan pelaku melakukan mallpraktek pd saat saya sakit dg menginfus serta memasukan obat. Padahal ia bukan dokter setelah semua kasus terbongkar. Memang kalau kejahatan sudah waktunya terbongkar akan terbongkar,¨ tulis akun twitter @fashionkustyle mengungkapkan kisah yang dialami Nur Aini.
Nur Aini mengaku dirinya mengalami banyak kerugian tak hanya mental namun juga secara materi. Nur Aini merasa trauma ternyata sosok pria yang dikenalnya sebagai suami sahnya tersebut adalah seorang perempuan. Dirinya bahkan rugi hingga mencapai total Rp300 juta setelah ditipu oleh Ahnaf Arrafif alias Erayani. (rka)