Kapolda Jambi, Irjen Rachmad Wibowo,.
Sumber :
  • tim tvone

Hanya Satu Anggota Keluarga Inti yang Ikut Menyaksikan Autopsi Brigadir J, Ini Penjelasan Kapolda Jambi

Senin, 25 Juli 2022 - 17:38 WIB

Muaro Jambi, Jambi - Jelang autopsi ulang Brigadir J di RSUD Sungai Bahar, Muaro Jambi, Jambi, Rabu pekan depan. Kapolda Jambi berserta anggotanya tinjau langsung ke pusara Brigadir J, guna memastikan keamanan makam yang sudah digaris polisi tersebut, Senin (25/7/2022).

Menurut Kapolda Jambi, Irjen Rachmad Wibowo, akan ada satu keluarga inti yang ikut menyaksikan proses pembongkaran makam Brigadir J pada Rabu mendatang. 

Selain areal makam Brigadir J, Kapolda Jambi bersama Direktur RSUD Sungai Bahar, dr Aang Hambali juga tinjau RSUD Sungai Bahar, Muaro, Jambi.

"Saya ini mau ke rumah sakit sama dokter AAng kepala RSUD Sungai Bahar, di sana sudah siap. Insyaallah nanti hari Rabu, bisa terlaksana dengan lancar, terima kasih," pungkas Kapolda Jambi.

Kemudian, disinggung soal personel untuk pengamanan, ia menjawab sudah disiapkan oleh Karo Ops Polda Jambi. 


"Pak Karo Ops juga sudah menghitung berapa saja nanti rute yang dilewati dan tempat media untuk meliput juga sudah disediakan," ujarnya. 

Sambungnya menjelaskan, bahwa nantinya ada satu ruangan untuk ruangan autopsi untuk autopsi ulang jasad Brigadir J. (Aag)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:23
01:32
02:02
18:04
03:28
08:10
Viral