Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana, menyerahkan 1.166 SK Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja.
Sumber :
  • Tim TvOne/Pujiansyah

Pemkot Bandar Lampung Serahkan 1.166 SK Pegawai P3K

Selasa, 26 Juli 2022 - 17:17 WIB

Bandar Lampung, Lampung - Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana, menyerahkan sebanyak 1.166 SK Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) di Aula Gedung Semergou, Selasa (26/7/2022). Penyerahan SK PPPK guru di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung dilakukan sebanyak tiga sesi.

Penyerahan tersebut dilakukan pada saat melantik pengangkatan pegawai P3K jabatan fungsional guru di lingkungan Pemerintah Kota Bandar Lampung untuk tahap 1 dan tahap 2 formasi tahun 2021.

"Alhamdulillah pemberian SK kepada ASN PPPK sudah berjalan dengan lancar. Bunda berharap pegawai yang tadinya honor yang sudah menjadi ASN harus bisa memberikan yang terbaik," kata Bunda Eva, sapaan Eva Dwiana, Selasa (26/7/2022).

Dalam kesempatan itu, Eva menyampaikan, berdasarkan laporan dari BKD tenaga guru tahap 1 sebanyak 487 orang dan tahap 2 sebanyak 679 orang, sehingga total penambahan sekitar 1.166 peserta PPPK.

"Sempat tertundanya pembagian SK ke 1.166 PPPK berapa bulan yang lalu karena hal yang bersifat teknis, namun cukup urgent antara lain seperti pendataan ulang terhadap seluruh peserta tes PPPK, penilaian dan penetapan keputusan serta penandatanganan perjanjian kerja," ungkap Eva.

Eva berharap kepada guru, jadikan anak-anak didik menjadi yang terbaik dan menjadi kebanggaan. “Selamat kepada peserta PPPK yang sudah diberikan SK, bunda berharap kinerja dan segala sesuatu untuk kebaikan. Untuk gaji menggunakan dana pemkot, doakan PAD kita banyak dan tidak ada penundaan,” tandasnya. (puj/wna)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral