- Tarmizi/tvOne
Emak-Emak dan Anaknya Kompak “Ngutil” Sembako di Minimarket, Aksi Terekam CCTV
"Kami setiap pagi cek barang dan melihat banyak barang yang hilang di rak. Setelah kami cek rekaman CCTV dan mencuriga ibu-ibu dan anak yang ada di video itu," kata Ayu, karyawan minimarket, Minggu (7/8/2022).
Ayu mengatakan barang belanjaan yang hilang itu berupa kopi berbagai ukuran, minyak goreng kemasan dan sejumlah jajanan. Akibatnya, kerugian ditaksir mencapai Rp 300 ribu.
Kapolsek Tebo Tengah Iptu Dedi Tanto Manurung mengaku belum mendapatkan laporan dari pihak minimarket dan baru mendapat informasi dari warga.
Ia menyarankan agar pihak yang merasa dirugikan untuk membuat laporan ke polisi.
"Saat ini masih kita dalami. Memang ada informasi dari masyarakat terkait aksi pencurian di minimarket. Kami meminta agar korban melaporkan ke Polsek untuk dilakukan langkah-langkah penyelidikan," pungkasnya. (tar/nsi)